Kamis, 19 Januari 2012

Kurang dapat mengatur waktu untuk belajar.


Cara mengatasinya :
  • Tulislah hal-hal yang harus kamu kerjakan.
  • Buatlah pada kertas-kertas kecil, dan tempelkan di dinding dekat meja belajarmu.
  • Kemudian putuskan apa yang dikerjakan sekarang, apa yang dikerjakan nanti, dan apa yang bisa ditunda dulu pengerjaannya.
  • Buatlah jadwal harian/mingguan.
  • Beri waktu yang cukup untuk tidur, makan dan kegiatan hiburan.
  • Prioritaskan tugas-tugas.
  • Luangkan waktu untuk diskusi atau mengulang bahan sebelum masuk kelas.
  • Atur waktu untuk mengulang langsung bahan pelajaran setelah masuk  kelas.
  • Jadwalkan waktu 50 menit untuk setiap sesi belajar.
  • Pilih tempat yang nyaman (tidak mengganggu konsentrasi) untuk belajar.
  • Rencanakan juga batas waktu belajar.
  • Jadwalkan waktu belajarmu sebanyak mungkin pada pagi, siang, dan sore hari.
  • Jadwalkan review/perbaikan bahan pelajaran mingguan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar